Cara Mengubah Domain Weebly Menjadi Domain Pribadi

Artikel ini termasuk dalam seri tutorial PAKAR mengenai bagaimana cara membuat website/blog secara mudah selama kurang dari 2 jam.

Seperti yang kita ketahui, domain website dalam Weebly dengan fitur gratis memiliki akhiran .weebly.com. Terdapat cara untuk menghilangkan kata Weebly dan menggunakan domain sendiri.

Mengaplikasikan Domain ke Weebly

Masuk ke dalam akun Weebly Anda. Kemudian klik Domain pada dashboard Anda.

Setelah itu akan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini:

Jika Anda sudah memiliki domain, maka Klik Transfer A Domain. Ketik nama domain pada kolom yang tersedia. Sehingga Anda hanya membutuhkan untuk upgrade ke Weebly premium tanpa membeli domain lagi.

Sementara jika Anda belum memiliki domain, klik Register a Domain. Kemudian daftarkan domain Anda dengan mengetikkan nama domain yang Anda inginkan pada kolom yang tersedia.

Kemudian klik Purchase. Masukkan data pribadi dan lakukan pembayaran sesuai dengan yang diperintahkan.

Cara Membeli Domain

Selain melalui Weebly, terdapat banyak tempat yang menyediakan jasa pembelian domain. Contohnya adalah idwebhost. Ukuran harga domain dalam idwebhost cukup murah yaitu berkisar 109,000 per tahunnya. Anda juga bisa memilih apakah domain tersebut akan berakhiran .com, .id, .co.id, dan lain-lain.

Pastikan domain yang Anda inginkan masih tersedia. Kemudian lakukan order dan pembayaran sesuai dengan instruksi dari masing-masing penyedia jasa. Setelah membeli domain, Anda sudah dapat langsung mengelola domain Anda sendiri.

Workshop Internet Marketing Dasar

Join Workshop Internet Marketing Dasar di PAKAR

Workshop Internet Marketing Dasar di PAKAR

Tingkatkan Omset Anda secara EKSPONENSIAL dengan belajar Facebook Ads, Google Ads dan E-mail Marketing langsung dari Aditya, Co-Founder & CEO PAKAR, serta pengarang dari artikel ini.

Dapatkan DISKON 35% untuk Workshop Internet Marketing Dasar di PAKAR, hanya dengan klik tombol di bawah ini sekarang.

KLIK DI SINI UNTUK DAFTAR