Tips Email Marketing yang Efektif

Pada dasarnya, konsumen ingin untuk tetap berhubungan dengan Anda, namun pemasar harus melakukannya dengan cara yang dapat memberikan nilai bagi konsumen. Berikut adalah beberapa tips agar Anda dapat mengirimkan email marketing yang efektif:

1. Berhenti Memperlakukan Konsumen seperti Manusia Tanpa Nama

Kesalahan umum yang jarang disadari oleh pemasar adalah konsumen tidak suka dianggap manusia tanpa nama. Konsumen ingin dilihat sebagai pribadi yang unik. Daripada hanya mengirim email yang sama kepada semua orang, akan lebih baik jika Anda melakukan segmentasi pada daftar email. Dengan demikian para konsumen akan merasa bahwa Anda dapat membaca pikiran mereka saat itu.

2. Perhatikan Riwayat Konsumen

Riwayat konsumen menjadi lebih penting di dunia marketing. Perilaku konsumen akan memberikan informasi tentang apa yang sedang mereka cari.

Read more

Cara Mencegah Penyebaran HOAX

Dengan adanya kecanggihan teknologi, penyampaian informasi menjadi semakin cepat. Bahkan, hanya dengan memprioritaskan kecepatan penyebaran ataupun dengan tujuan tertentu, berita palsu semakin mudah bertebaran. Inilah yang dikenal dengan istilah “hoax”.

Anda sebagai netizen harus berhati-hati agar tidak ikut terlibat membantu oknum tidak bertanggung jawab dalam menyebarkan hoax. Hal ini dikarenakan hoax dapat merugikan dan menjadi fitnah bagi orang lain.

Untuk mengenali hoax, Septiaji Eko Nugroho selaku Ketua Masyarakat Indonesia Anti Hoax membeberkan ciri-ciri hoax, antara lain:

1. Judul Provokatif

Berita hoax sering menggunakan judul provokatif, semisalnya dengan menyudutkan pihak terterntu. Isi berita dapat diambil dari berita media resmi yang kemudian diubah untuk menimbulkan persepsi sesuai dengan kehendak oknum pembuat hoax. Oleh karena itu, Anda harus mencari referensi beritu serupa dari situs resmi dan membandingkan isinya.

Read more